-->

Tutorial Cara Menggunakan Windows Remote Assistance di Windows 7

Sama seperti Remote Desktop Connection, Windows Remote Assistance adalah fitur yang ada dari sistem operasi Windows XP hingga yang terbaru. Windows Remote Assistance bekerja dengan cara komputer yang ingin di remote membuat file invitation dan password, lalu komputer yang akan melakukan remote harus memasukan file invitation tersebut dan password agar komputer dapat di remote. Jika di bandingkan dengan Remote Desktop Connection, Windows remote assistance jauh lebih aman karena kita tidak bisa melakukan remote ke sebuah komputer, tanpa sepengetahuan yang menggunakan komputer karena memerlukan file invitation dan password. Berikut adalah langkah – langkah tutorial cara menggunakan windows remote assistance di windows 7.

Baca Juga


  • Pertama – tama pastikan komputer yang ingin di remote dan komputer yang akan melakukan remote berada pada satu jaringan yang sama. Di postingan ini, sebagai contoh akan di simulasikan bagaimana cara melakukan remote di virtualbox antara :
    Windows 7 Host (Yang melakukan remote) 
    Windows 7 Guest (Yang akan di remote) ada di virtualbox

  • Pada start menu Windows 7 Guest, ketik di kolom pencarian windows remote lalu pada hasil pencarian yang muncul klik Windows Remote Assistance

  • Di tampilan awal Windows Remote Assistance yang muncul, klik Invite someone you trust to help you. Lalu pada tampilan berikutnya muncul How do you want to invite your trusted helper?, klik Save this invitation as a file

  • Beri nama dan tentukan dimana kita akan menyimpan file invitation, klik Save. Setelah file invitation berhasil di buat, pada layar akan muncul password yang harus dimasukan oleh komputer yang melakukan remote. Kirimkan file invitation yang sudah di buat ke komputer yang melakukan remote dan info kan juga password yang muncul pada windows remote assistance

  • Pada Windows 7 Host yang melakukan remote, klik start menu lalu ketik di kolom pencarian windows remote dan pada hasil penncarian yang muncul klik Windows Remote Assistance

  • Di tampilan awal Windows Remote Assistance yang muncul, klik Help someone who has invited you. Lalu berikutnya klik Use an invitation file

  • Pilih file invitation yang sebelumnya sudah di kirimkan oleh komputer yang ingin di remote, klik Open. Berikutnya akan muncul permintaan untuk memasukan password, isi dengan password yang sudah di infokan juga sebelumnya lalu klik OK

  • Pada tampilan berikutnya kita sudah berhasil melakukan remote, namun hingga tahap ini kita hanya memiliki akses untuk melihat dan belum bisa untuk mengontrol komputer yang sedang remote. Untuk mendapatkan akses kontrol terhadap komputer yang kita remote, klik Request control
  • Pada Windows 7 Guest akan muncul tampilan tampilan Would you like to allow Administrator to connect to your computer?, klik Yes
Setelah itu komputer yang melakukan remote akan memiliki akses kontrol terhadap komputer yang di remote.


LihatTutupKomentar